MOROWALI UTARA – Kerusakan pipa distribusi sarana air bersih di Desa Lambolo dan sekitarnya yang berada diwilayah Kecamatan Petasia, Kabupaten Morowali Utara diduga akibat aktivitas pertambangan di sekitar lokasi Sistem Penyedia Air Minum Ibu Kota Kecamatan (SPAM IKK).
Selain curah hujan yang tinggi mengakibatkan pergerakan tanah, aktivitas pertambangan yang menjadi penyebab utama kerusakan sarana air bersih.
Menindaklanjuti hal tersebut, Wakil Bupati Morowali Utara, Djira K menggelar rapat dengan menghadirkan pihak pertambangan membahas persoalan kerusakan sarana air bersih di Desa Lambolo, Rabu, 24 April 2024.
Di mana pada rapat pertemuan selanjutnya, Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali Utara akan mengundang semua perusahaan tambang yang melakukan aktivitas penambangan di sekitar area SPAM IKK.
“Akan diagendakan pertemuan kembali untuk membahas penanganan bersama terkait permasalahan tersebut pada 2 Mei mendatang,” ujarnya.
Rapat pertemuan tersebut selain dihadiri pihak perwakilan perusahaan tambang juga dihadiri oleh Kepala Dinas PU, Kepala BPBD, Dinas Lingkungan Hidup, dan pihak pengelolah SPAM IKK.**