PARIMO, lensajurnal.id – Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Parigi Moutong (Parimo) memastikan kesiapannya menjadi penyangga logistik beberapa kebutuhan bagi Ibu Kota Negara (IKN) di Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim), berdasarkan hasil rapat final chek yang dipimpin langsung Kepala Bappelitbangda Irwan, S.K.M., M.Kes, Kamis (24/2).
“Pada 28 Februari, kami akan berangkat ke Kabupaten Penajam Paser Utara, Kaltim, untuk menyepakati kerjasama terkait upaya sebagai penyangga IKN beberapa kebutuhan,” ujar Irwan.
Dia mengatakan, dalam kegiatan tersebut Kabupaten Penajam Paser Utara dan Samarinda menjadi prioritas berdasarkan usulan awal pihak Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Parimo.
Namun, Pemda Parimo tetap akan melakukan kerjasama dengan kabupaten lainnya di Kaltim berdasarkan permintaan atau kebutuhan.
“Kabupaten Penajam Paser Utara merupakan pusat Ibu Kota Negara dan pusat pemerintahan. Sedangkan Kota Samarinda dipilih, karena sangat membutuhkan pasokan pangan, utamanya beras, jagung dan lain-lain,” katanya.
Dia menjelaskan, selain pemenuhan kebutuhan pangan bagi Ibu Kota Negara, kerjasama tersebut, juga meliputi Usaha Mikro Kecil dan Menengah, Industri Perdagangan dan Investasi, Ketahanan Pangan Pertanian maupun Perikanan, Pengembangan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD), Pengembangan Sumber Daya Manusia, termasuk peningkatan mutu kualitas Aparatur Sipil Negara (ASN).
“Rombongan Pemda Parimo yang akan berangkat ke Kaltim, terdiri dari unsur pimpinan dan anggota DPRD, Sekretaris Daerah (Sekda), Tenaga Ahli, pihak Bank Indonesia (BI), Disperindag, Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP), Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan, serta Diskominfo,” katanya.
“Selain itu, Dinas Ketahanan Pangan, Dinas TPHP, Dinas Koperasi dan UMKM, Dinas PMPTSP, serta Bagian Prokopim Setda Parimo,” sebut Irwan, menambahkan.
Sumber : Diskominfo Parimo